ADVETORIAL

Protes Warga Desa Senden Terjawab, Perbaikan Jalan Bakal Dimulai Tahun Depan

×

Protes Warga Desa Senden Terjawab, Perbaikan Jalan Bakal Dimulai Tahun Depan

Sebarkan artikel ini

SUARA TRENGGALEK – Protes warga atas jalan rusak di Desa Senden yang menghubungkan jalur Kampak – Watulimo terjawab. Akhirnya jalan yang belum pernah diperbaiki selama 28 tahun itu telah dianggarkan tahun depan.

Sebelumnya, warga Desa Senden sempat melakukan aksi dengan memasang spanduk berisi sindiran jalan rusak diwilayah. Alhasil tahun depan telah disiapkan anggaran sebesar Rp 1 miliar.

“Jalan penghubung Kampak-Watulimo sebenarnya telah dianggarkan untuk perbaikan pada 2025 dengan alokasi Rp1 miliar,” jelas Ketua DPRD Trenggalek Doding Rahmadi, Jumat (15/11/2024).

Doding juga menyampaikan bahwa realisasi pengerjaannya diperkirakan mulai Maret tahun depan, bahkan semua berharap bisa segera terlaksana. Anggaran tersebut bersumber dari Dana Bagi Hasil Cukai dan Hasil Tembakau (DBHCT).

Alasan perbaikan tahun depan karena di tahun 2024 ini anggaran untuk perbaikan darurat telah habis, sehingga Pemkab Trenggalek tidak dapat menambah alokasi pada 2024.

“Makanya jalan penghubung Kampak-Watulimo itu baru bisa kita anggarkan di perencanaan 2025,” jelasnya.

Doding juga menambahkan, DPRD juga menganggarkan dana khusus perbaikan darurat sebesar Rp26,5 miliar untuk 2025. Pihaknya berharap jika ada dana sisa, beberapa bagian jalan di Kampak-Watulimo yang paling rusak bisa ditambal sebelum anggaran utama digelontorkan.

“Jika anggaran darurat masih memungkinkan, kita koordinasikan dengan Dinas PUPR untuk tambal sulam kecil-kecilan sampai perbaikan total tahun depan,” kata Doding.

Sementara itu, Pejabat Sementara (Pj) Bupati Trenggalek, Dyah Wahyu Ermawati, membenarkan adanya alokasi dana tersebut dan berharap perbaikan jalan bisa segera dilaksanakan sesuai jadwal.

“Benar, Rp1 miliar dari DBHCT sudah dianggarkan untuk jalan Kampak-Watulimo. Semoga perbaikan bisa terealisasi awal tahun depan agar akses warga lebih nyaman,” ungkap Dyah.

Perlu diketahui aksi protes warga Desa Senden ini diharapkan menjadi perhatian serius pemerintah.

Warga berharap perbaikan jalan yang sudah dijanjikan tak hanya menjadi sekadar rencana, tetapi benar-benar diwujudkan untuk mempermudah mobilitas dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *