PERISTIWA

Viral, Lomba Panjat Pinang Berhadiah Janda Muda

×

Viral, Lomba Panjat Pinang Berhadiah Janda Muda

Sebarkan artikel ini

SUARATRENGGALEK.COM – Beberapa hari terakhir dunia maya dihebohkan dengan perlombaan menyambut HUT RI ke-79 di wilayah Cianjur, Jawa Barat.

Bagaimana tidak, dalam video viral tersebut, memperlihatkan lomba yang memberikan hadiah tidak wajar.
 
Lomba panjat pinang menyambut HUT RI di Cianjur tersebut berhadiah janda muda. Tepatnya, perlombaan ini digelar di Kelurahan Solokpandan, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur. 
 
Janda muda berpakaian serba merah tersebut duduk di puncak batang pinang yang dipanjat oleh para peserta yang didominasi laki-laki. 

Awalnya unggahan panjat pinang berhadiah janda ini memunculkan polemik dari warganet.

Namun usut punya usut, sosok janda yang di puncak batang pinang tersebut bukanlah wanita melainkan seorang pria yang didandani layaknya perempuan. 

Panitia berujar kalau ide tersebut bertujuan untuk menarik minat warga sekitar untuk meramaikan acara 17 Agustus di wilayah setempat

Sontak saja, unggahan panjat pinang berhadiah janda mengundang beragam respons netizen.
 
“Bapak2 yang mau ikut istrinya udah ngawasin dari belakang,” tulis seorang netizen. 
 
“Dipanjat dulu baru dipinang,” timpal netizen lain. 
 
“Itu di wilayahku Cianjur, ijin menyampaikan itu laki-laki di dandanin ya. Lucu lucuan gak ada unsur rendahin seorang perempuan,” komentar salah satu akun. 
 
“Pas sudah dapat ternyata Yanto,” canda akun lainnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *