OLAHRAGA

Patrick Kluivert Pelatih Baru Timnas Indonesia Diperkenalkan ke Publik

×

Patrick Kluivert Pelatih Baru Timnas Indonesia Diperkenalkan ke Publik

Sebarkan artikel ini
Istimewa.

SUARA TRENGGALEK – Pelatih baru Patrick Kluivert secara resmi diperkenalkan kepada publik. Dalam perkenalannya, peci hitam menjadi hal menarik dalam perkenalan Tim Pelatih Timnas Indonesia.

Acara yang berlangsung di Hotel Mulia Senayan, Jakarta, Minggu (12/1/2025) sore.

Pelatih asal Belanda itu sengaja membawa peci berwarna hitam sebagai simbol pakaian khas Indonesia.

Seperti diketahui peci adalah penutup kepala yang kerap dipakai orang Indonesia. Peci dikenakan Kluivert ketika berpose dengan kostum Timnas Indonesia.

Momen itu jadi sorotan kamera para jurnalis yang datang. Perkenalan Kluivert sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia diikuti lebih dari 200 media.

Kemudian juga sekitar 40 ribu penonton di siaran langsung melalui YouTube PSSI.

“Saya sudah kenal lama dengan Erick Thohir, Ketua Umum PSSI. Namun, baru dalam beberapa bulan terakhir bicara soal posisi sebagai pelatih timnas, dan baru passti dalam beberapa minggu terakhir,” kata Kluivert. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *