OLAHRAGA

Trenggalek vs Kediri Bermain Tanpa Gol di Porprov Jatim 2025

×

Trenggalek vs Kediri Bermain Tanpa Gol di Porprov Jatim 2025

Sebarkan artikel ini
Trenggalek
Pertandingan Trenggalek vs Kediri, di Pra Porprov Zona 5. (Dimas Wily)

SUARA TRENGGALEK – Laga penentuan antara tim sepak bola Trenggalek melawan Kediri dalam ajang Porprov Jawa Timur 2025 Zona 5 berakhir imbang tanpa gol, Minggu (26/5/2025). Pertandingan berlangsung sengit meski tak menghasilkan gol hingga peluit panjang dibunyikan.

Pantauan di lapangan menunjukkan pertandingan berjalan intens sejak awal. Kedua tim silih berganti melakukan serangan, namun buruknya penyelesaian akhir membuat papan skor tetap 0-0.

Insiden menonjol terjadi di babak kedua ketika pelatih tim Kediri memprotes keras keputusan wasit. Protes tersebut berujung kartu merah yang membuatnya harus meninggalkan area bangku cadangan.

Manajer tim sepak bola Trenggalek, Nur Efendi, menyampaikan apresiasi terhadap kerja keras para pemain meski laga berakhir imbang.

“Alhamdulillah berjalan lancar dan anak-anak bermain maksimal. Meskipun draw 0-0 melawan Kediri, kita memiliki poin yang sama. Saat ini masih menunggu resmi dari Asprov PSSI,” ujarnya usai pertandingan.

Menurut Efendi, dari sisi produktivitas gol, Trenggalek unggul selisih satu gol dibandingkan Kediri. Namun keputusan akhir tetap berada di tangan Asprov PSSI Jawa Timur.

“Selisih gol kan kita satu. Sebenarnya banyak peluang saat bermain dengan Kediri, tapi anak-anak belum bermain tenang untuk eksekusi,” terangnya.

Terkait laga tanpa penonton, Efendi menilai hal itu tidak terlalu memengaruhi performa tim. Meski begitu, evaluasi akan tetap dilakukan untuk menghadapi pertandingan selanjutnya.