PERISTIWA

Puluhan Titik Kerusakan Jalan di Trenggalek Rawan Kecelakaan

×

Puluhan Titik Kerusakan Jalan di Trenggalek Rawan Kecelakaan

Sebarkan artikel ini
Polres Trenggalek
Petugas Polres Trenggalek saat menandai jalan rusak untuk cegah kecelakaan.

SUARA TRENGGALEK – Satlantas Polres Trenggalek melakukan pemetaan kondisi jalan di ruas nasional Trenggalek-Tulungagung sebagai langkah antisipasi kecelakaan, terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H.

Pemetaan dilakukan pada Kamis (6/3) untuk mengidentifikasi titik-titik kerusakan yang berpotensi membahayakan pengguna jalan.

Kasatlantas Polres Trenggalek, AKP Agus Prayitno, menjelaskan pemetaan mencakup jarak sekitar 20 km, mulai dari simpang tiga Jarakan hingga perbatasan antar Kabupaten di Desa Baruharjo, Kecamatan Durenan.

Titik Kerusakan di Trenggalek

Dari hasil survei, ditemukan puluhan titik kerusakan dengan kategori ringan hingga sedang. Kerusakan umumnya berupa aspal mengelupas dan lubang berdiameter bervariasi, mulai dari 20 cm x 30 cm hingga mencapai 1,5 meter.

“Untuk sementara, titik-titik kerusakan sudah kami tandai dengan cat putih fosfor agar mudah terlihat oleh pengendara,” ujar AKP Agus.

Koordinasi Perbaikan

Sebagai tindak lanjut, Satlantas akan berkoordinasi dengan instansi terkait guna mempercepat proses perbaikan jalan, setidaknya dengan tambal sulam pada titik-titik kerusakan parah.

“Harapannya, sebelum Lebaran sudah ada perbaikan. Mengingat jalur ini adalah rute utama mudik dan arus balik, tentunya mobilitas kendaraan akan meningkat signifikan,” tambahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *