BISNIS

HP Rp 3 Jutaan Terbaik, Banyak Dibekali Fitur Flagship

×

HP Rp 3 Jutaan Terbaik, Banyak Dibekali Fitur Flagship

Sebarkan artikel ini
Hp murah 3 jutaan smartphone
Istimewa.

SUARA TRENGGALEK – Persaingan pasar ponsel kelas menengah (mid-range) pada pertengahan 2025 semakin ketat. Produsen smartphone menghadirkan fitur-fitur canggih seperti refresh rate tinggi.

Juga fast charging, hingga konektivitas 5G, namun tetap dalam kisaran harga terjangkau mulai dari Rp3 jutaan. Produk-produk ini dinilai cocok untuk pelajar, mahasiswa, hingga pekerja kantoran.

Berikut ini lima rekomendasi HP mid-range terbaik tahun 2025:

1. Infinix Note 40 Pro 5G
Ponsel ini memiliki layar AMOLED 6,78 inci beresolusi 1080 x 2436 piksel dengan refresh rate 120 Hz dan kecerahan maksimal 1.300 Nits. Ditenagai chipset MediaTek Dimensity 7020 fabrikasi 6 nm, HP ini meraih skor AnTuTu sebesar 426.912. Performa AI, unduhan cepat, dan gaming imersif menjadi keunggulan utama.

2. Realme 12 5G
Realme 12 5G menonjol lewat kamera utama 108 MP dengan fitur zoom lossless 3x dan mode malam minim noise. Layarnya mengusung panel LCD 6,72 inci beresolusi 1080 x 2400 piksel dan refresh rate 120 Hz. Didukung pula speaker stereo ganda, HP ini cocok untuk pengalaman multimedia.

3. OPPO A3 Pro 5G
Dilengkapi layar HD+ 6,67 inci, refresh rate 120 Hz, dan kecerahan 1.000 Nits, ponsel ini menawarkan visual tajam. Kamera utamanya 50 MP dibantu lensa 2 MP dan teknologi AI untuk efek bokeh yang halus. Mengandalkan chipset Dimensity 6300 5G, performanya efisien dan responsif.

4. Sharp AQUOS Sense8
Dengan layar IGZO OLED 6,1 inci resolusi 1080 x 2340 piksel dan refresh rate 90 Hz, ponsel ini cocok untuk multitasking. Chipset Snapdragon 6 Gen 1 fabrikasi 4 nm menjanjikan kinerja cepat dan hemat daya. Kamera belakang 50 MP dan 8 MP didukung fitur EIS untuk video stabil.

5. Samsung Galaxy A53 5G
Samsung menyematkan layar Super AMOLED 6,5 inci Full HD+ dengan kecerahan 800 Nits dan fitur Eye Comfort Shield. Konfigurasi quad camera terdiri dari lensa utama 64 MP, ultrawide 12 MP, macro 5 MP, depth 5 MP, dan kamera depan 32 MP, menghasilkan foto detail dan tajam.