SUARA TRENGGALEK – Pegawai PT Timah akhirnya dipecat, pemecatan tersebut buntut dari ejekannya kepada honorer yang menggunakan BPJS Kesehatan saat berobat.
Sebelum dipecat, kelakuan pegawai PT Timah tersebut sempat viral di media sosial dan menuai kritik tajam dan kecaman.
Alhasil dari evaluasi, pihak PT Timah akhirnya memecat Dwi Citra Weni, karyawan yang videonya viral karena mengejek pekerja honorer yang menggunakan BPJS Kesehatan.
Pernyataan itu disampaikan Kepala Bidang Komunikasi PT Timah Anggi Siahaan, ia menyebut keputusan itu merupakan ketegasan dan komitmen dalam menegakkan aturan perusahaan.
“Kami meminta agar ke depan aktivitas media sosial personal yang bersangkutan tidak dikaitkan lagi dengan PT Timah,” pinta Anggi, Jum’at (7/2/2025).
Anggi juga menyampaikan jika setiap orang berhak menggunakan media sosial dengan bijak, namun perusahaan juga berharap kejadian ini dapat menjadi pelajaran bagi seluruh karyawan dan keluarga besar PT Timah.
“Utamanya kepada karyawan untuk selalu menjunjung etika dan menaati peraturan yang berlaku,” harapnya.
Perlu diketahui sebelumnya video unggahan pegawai PT Timah di TikToknya viral lantaran menghina profesi honorer yang berobat menggunakan BPJS Kesehatan.
Dari kata-kata hinaan yang dilontarkannya itu menjadi banyak kecaman dari masyarakat dan para honorer.
Namun, setelah aksinya viral dan menuai banyak kecaman dari masyarakat, pelaku akhirnya meminta maaf.
“Konten-konten yang ada di akun saya tersebut itu adalah murni POV, point of view, itu adalah sudut pandang saya sendiri dan tidak ada hubungannya dengan perusahaan tempat saya bekerja,” kata Weni.
“Untuk pihak-pihak yang terganggu atas video atau VT atau konten yang saya buat, mungkin saya minta maaf, karena konten tersebut tidak kaitannya dengan atau tidak ada niat menyinggung profesi atau organisasi tertentu,” lanjutnya.
Dari kejadian itu, banyak pihak penasaran dan ingin tahu lebih dalam mengenai kesejahteraan karyawan PT Timah salah satunya gaji mereka.
Daftar Gaji Karyawan PT Timah
Berikut daftar gaji pegawai PT Timah yang dilansir dari Okezone mulai tertinggi hingga terendah:
Gaji di Atas Rp 40 Juta
– General Manager – Rp 75.500.000
– Architect – Rp 55.500.000
– Drilling Supervisor – Rp 57.200.000
– Director – Rp 47.300.000
– Procurement Manager – Rp 44.500.000
Gaji Rp 30 Juta – Rp 40 Juta
– Building – Rp 30.200.000
– Senior Business Analyst – Rp 32.300.000
– Executives – Rp 32.300.000
– Team Leader – Rp 29.500.000
Gaji Rp 20 Juta – Rp 30 Juta
– Assistant Manager – Rp 22.500.000
– HRD – Rp 22.500.000
– HRD Section Head – Rp 25.300.000
– Human Resources Specialist – Rp 24.200.000
– Planning Manager – Rp 25.300.000
– Supply Chain – Rp 22.500.000
– Officer – Rp 20.000.000
– Reservoir Engineer – Rp 24.200.000
Gaji Rp 15 Juta – Rp 20 Juta
– Inspection Engineer – Rp 18.500.000
– Instrument Engineer – Rp 17.000.000
– Rotating Engineer – Rp 17.000.000
– Sales/Business Development – Rp 14.200.000
– Assistant Plant Head – Rp 14.200.000
– Budgeting and Cost Control – Rp 18.500.000
– Business Intelligence and Analytics Unit – Rp 15.300.000
– Control Engineer – Rp 14.200.000
– Division Head – Rp 14.200.000
– Drilling Engineer – Rp 14.200.000
– Electrical Inspection Engineer – Rp 15.300.000
– Engineer – Rp 17.000.000
– Engineering – Rp 15.300.000
– Field Manager – Rp 15.300.000
– Manager – Rp 14.200.000
– Marketing – Rp 15.300.000
– Production Supervisor – Rp 18.500.000
– Public Relations – Rp 14.200.000
Gaji Rp 10 Juta – Rp 15 Juta
– Senior Field Operator – Rp 18.500.000
– SAP Business Analyst – Rp 17.000.000
– Internal Auditor – Rp 17.000.000
– Junior Officer – Rp 15.300.000
– Laboratory – Rp 15.300.000
– Public Relation Supervisor – Rp 14.200.000
– Quality Management Staff – Rp 15.300.000
– Specialist – Rp 18.500.000
– Junior Auditor – Rp 17.000.000
– Process Engineer – Rp 15.300.000
– Cost Control – Rp 12.500.000
– Field Engineer – Rp 10.000.000
Gaji di Bawah Rp 10 Juta
– Analyst – Rp 10.000.000
– Accounting – Rp 10.000.000
– Auditor – Rp 12.500.000
– Staff Accounting – Rp 4.000.000
– Procurement – Rp 8.500.000
– Sekretaris – Rp 8.200.000
– Supervisor – Rp 8.300.000
– Technician Mechanical – Rp 8.500.000
– Junior Staff – Rp 8.000.000
– Operator/Panel Operator – Rp 7.000.000
– Admin/Customer Service – Rp 6.500.000
– Medical Services – Rp 6.200.000
– Secretary – Rp 6.000.000
– Staf Administrasi – Rp 4.300.000
– Security – Rp 4.000.000
– Driver – Rp 4.300.000
Selain gaji, karyawan PT Timah juga mendapatkan tunjangan hari raya, tunjangan kinerja, tempat tinggal, jaminan kesehatan, tunjangan kehadiran, serta peluang pengembangan karier.